Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peresmian Liga Spanyol 2019-2020, Batik Menyatukan La Liga dan Indonesia

By Firzie A. Idris - Selasa, 3 September 2019 | 18:42 WIB
Peresmian La Liga 2019-2020 dengan memakai tema Batik parang di Jakarta, Selasa (3/9/2019) . (FIRZIE A. IDRIS/BOLASPORT.COM)

La Liga juga menggunakan teknologi penyiaran televisi mutakhir kepada para penggemar mereka di seluruh dunia.

Kamera aerial nan canggih beroperasi di 11 stadion di seluruh Spanyol, termasuk Real Sociedad, Getafe, dan Eibar, tiga stadion terkini yang mengadopsi teknologi tersebut.

Baca Juga: Barcelona Bisa Tiru Transfer Dua Pemain Lawas Untuk Gaet Neymar

Sedangkan, delapan stadion lain telah memiliki teknologi Replay360 derajat.

Produsi siaran pun mempunyai kualitas 4K Cinematic.

La Liga juga melakukan presentasi penggunaan VAR di Liga Spanyol musim lalu dengan tingkat kesuksesan dan akurasi pengambilan keputusan wasit-wasit di Spanyol mencapai 96,92 persen dari 91,5 persen pada musim sebelumnya.

Hal menarik lain adalah mars baru La Liga, yang merupakan hasil gubahan Lucas Vidal, komposer peraih penghargaan Emmy dan pengisi soundtrack berbagai film Hollywood.

Lagu ini menyadur suara dari 90 detak jantung calon bayi yang masih berada dalam kandungan ibunya.

Rodrigo juga menginformasikan kalau Liga Spanyol musim 2019-2020 bisa dikasikan melalui beIN Sports dan SCTV.

Terakhir, pria asal Madrid ini mencoba kemampuannya dalam mewarnai batik dengan menggunakan canting bersama beberapa kru media lain.

FIRZIE A. IDRIS/BOLASPORT.COM
Rodrigo Gallego, Delegate of La Liga Global Network Indonesia, mencoba mewarnai batik dengan menggunakan canting pada acara peresmian La Liga musim 2019-2020 di Jakarta, Selasa (3/9/2019).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P