Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Tolak Banyak Klub, Mantan Incaran Barcelona Pilih Jadi Pengangguran
"Benar adanya bila ada pemain Liverpool yang berada di penampilan spektakuler, tetapi bagi saya Hazard adalah pemain terbaik Liga Inggris.
"Ini bukan soal menambah nilai jual di kompetisi Liga Spanyol, tetapi karena Hazard adalah pemain yang membawa banyak harapan.
"Ada banyak pemain yang bisa didatangkan Madrid pada musim panas ini, tetapi Hazard adalah fenomena. Semua orang berharap dia bisa membawa permainan terbaiknya sama seperti sewaktu di Chelsea," ujar Morientes menambahkan.
Ucapan Morientes tidaklah sembarangan dalam menilik statistik Hazard selama memperkuat Chelsea.
Baca Juga: Mantan Bek Real Madrid Diduga Terlibat Kasus Pornografi
Sejak bergabung dari Lille pada Juli 2012, Hazard telah mempersembahkan enam gelar untuk The Blues.
Ia mampu mempersembahkan dua trofi Liga Inggris, Piala Liga Inggris (1), Piala FA (1), Liga Europa (2).
Dua gelar Liga Europa termasuk gelar yang dipersembahkan pada musim terakhir Hazard bersama Chelsea dusai mengalahkan Arsenal di final.
Selama kurun waktu tersebut winger berpostur 1,73 m itu mampu mengemas 100 gol dan 92 assist.
Tugas berat pun ada di pundak Hazard mengingat Los Merengues paceklik gelar pada musim 2018-2019 lalu setelah gagal total di Liga Spanyol dan Liga Champions meski mampu meraih trofi Piala Dunia Antarklub.