Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Striker Veteran Chelsea Tak Takut Bersaing dengan Penyerang Muda Tim

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 9 September 2019 | 19:15 WIB
Penyerang muda Chelsea, Tammy Abraham. (TWITTER.COM/CFCFUTBOL_)

"Jelas tidak, saya selalu memikirkan tujuan saya," kata Giroud dikutip BolaSport.com dari Daily Mail.

"Saya berada di Chelsea untuk membantu para generasi muda, soal pensiun masih jauh dari gambaran saya.

"Saya masih lapar dan punya ambisi. Saya tidak ingin menjadi striker nomor 2 di Chelsea, jelas tidak.

Baca Juga: Jadwal Kualifikasi Piala Eropa 2020 Malam Ini - Jerman & Belanda Main

"Hanya karena saya di sini sebagai yang tertua untuk pemain muda, itu tidak berarti saya dikesampingkan begitu saja," ujar Giroud menambahkan.

Pada musim 2018-2019, Giroud menjadi salah satu pemain yang memegang peranan The Blues dalam meraih trofi Liga Europa.

Dalam 14 pertandingan di Liga Europa, 12 pertandingan di antaranya Giroud tampil starter.

Total striker asal Prancis itu mampu mengemas 11 gol di ajang Liga Europa.

Kondisi tersebut berbeda ketika ia bermain di Liga Inggris karena ia hanya sanggup mengemas 2 gol dari 27 pertandingan sewaktu The Blues diasuh oleh Maurizio Sarri.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Siap saingi tim-tim Inggris, Juventus ingin datangkan Kai Havertz yang kini membela Bayer Leverkusen. #BursaTransfer #KaiHavertz #Juventus

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P