Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jorge Lorenzo Berharap Dapat Membalap Kembali di Sirkuit Misano

By Agustinus Rosario - Rabu, 11 September 2019 | 13:50 WIB
Aksi Jorge Lorenzo saat ujicoba pascabalap (twitter.com/HRC_MotoGP)

"Setiap hari saya merasa semakin kuat. Saya juga mampu berlatih lebih keras," ujar Lorenzo menjelaskan.

"Jeda yang tersedia antara MotoGP Inggris dan MotoGP San Marino membantu saya untuk memulihkan kondisi saya."

"Saya tidak sabar untuk kembali menunggagi RC213V saya dan kembali menemukan feeling di atasnya," tuturnya.

Baca Juga: Dikontak David Beckham, Lionel Messi Berpeluang Jajal MLS Pada 2020

Lorenzo juga berkomentar mengenai hasil tes resmi Misano yang menurutnya tetap bermanfaat sekalipun dirinya tidak menyelesaikannya.

"Kami memperoleh beberapa informasi yang berguna untuk balapan akhir pekan ini, walaupun saya tidak menyelesaikan tes," ujar Lorenzo melanjutkan.

"Misano adalah trek yang saya sukai di masa lalu. Jadi, saya harap nantinya bisa semakin mempersempit jarak," kata pembalap yang kini berusia 32 tahun ini.

Seperti diberitakan oleh Bolasport.com sebelumnya, Lorenzo mengalami kecelakaan parah pada sesi FP1 MotoGP Belanda 2019.

Akibat kecelakaan ini, dirinya mengalami cedera pada tulang belakangnya, yang terkadang membuatnya masih merasakan sakit.

Padahal, Lorenzo memiliki catatan apik di Sirkuit Misano.