Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, menyebut posisi start ketujuh pada balapan MotoGP San Marino 2019 sebagai hal yang menantang.
Valentino Rossi mengalami pasang surut performa sebelum akhirnya mengakhiri sesi kualifikasi di Sirkuit Misano, Sabtu (14/9/2019), dengan menempati urutan ketujuh.
Rider berkebangsaan Italia itu mencatat waktu putaran 1 menit 33,038 detik atau terpaut 0,8 detik dari rekan setimnya yang meraih pole position, Maverick Vinales.
Baca Juga: Klub Beckham Bertemu Sang Ayah, Messi Hengkang ke Amerika Serikat?
Catatan waktu tersebut membuat Rossi merasa kurang puas.
Dia pun menyesali performanya yang tidak konsisten setelah sempat tampil kompetitif pada sesi sebelumnya.
Pembalap berusia 40 tahun itu mengklaim dia punya kecepatan dan ritme balap yang cukup mumpuni pada sesi latihan bebas keempat (free practice 4/FP4) MotoGP San Marino 2019.
"Ini adalah hasil yang memalukan untuk kami karena saya cukup kuat pada sesi sebelumnya," kata Valentino Rossi, dilansir BolaSport.com dari laman Yamaha.
"Saya mempunyai ritme yang cukup baik, jadi saya berharap akan lebih kuat saat berlaga pada babak kualifikasi," tutur Rossi lagi.