Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ancelotti ke Klopp: Di Naples Liverpool Kalah, tetapi pada Akhirnya Memenangi Trofi

By Bagas Reza Murti - Rabu, 18 September 2019 | 05:51 WIB
Pelatih Napoli, Carlo Ancelotti. (TWITTER.COM/MANAGINGMADRID)

Di babak kedua, laga terus berjalan alot hingga 10 menit terakhir.

Tepatnya pada menit ke-82, Andy Robertson menjatuhkan Jose Callejon.

Baca Juga: Jadwal China Open 2019 - Tujuh Wakil Indonesia Berjuang ke Babak Kedua

TWITTER.COM/SPHERASPORTS
Dries Mertens sukses mencetak gol melalui titik putih pada laga Napoli kontra Liverpool di laga perdana penyisihan Grup E Liga Champions, Selasa (17/8/2019).

Wasit pun dengan tegas langsung menunjuk titik putih.

Dries Mertens mampu membawa Napoli unggul 1-0 usai sepakannya masuk ke gawang Adrian.

Napoli kian di atas angin setelah pemain pengganti, Fernando Llorente, mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-90+2 untuk membawa timnya unggul 2-0 atas Liverpool melalui sepakan kaki kanannya.

Koordinasi pemain belakang Liverpool yang lemah membuat Fernando Llorente mampu merangsek ke dalam kotak penalti usai menyambut umpan terobosan dari Jose Callejon.

Napoli pun menang dengan skor 2-0 atas Liverpool.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P