Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jika Persela mampu menang atas Arema FC, maka secara otomatis akan menggeser Persija di peringkat 17.
Baca Juga: Soal Pemecatan Pelatih, Liga 1 2019 Lebih Kejam dari Liga Inggris
Pada kesempatan lain, dua tim berhasil mengatrol posisi di klasemen usai menuai hasil maksimal pada pekan ke-19 ini.
PSM Makassar mampu menuntaskan perlawanan Tira-Persikabo dengan skor 2-0.
Gol PSM diciptakan oleh Wiljan Pluim (39') dan Ferdinand Sinaga (66').
Akan tetapi, pada pertandingan tersebut PSM Makassar harus rela menerima lima buah kartu kuning dari wasit Fariq Hitaba.
Baca Juga: Robert Kubica Tegaskan Perpisahan dengan Williams adalah Keputusannya
Pasca-pertandingan tersebut, PSM mampu naik ke posisi kedelapan dengan raihan 27 poin.
Sedangkan tim lainnya, Perseru Badak Lampung FC, mampu menumbangkan Kalteng Putra di kandang.
Tim asuhan Milan Petrovic tersebut mampu mengalahkan Borneo FC dengan skor tipis 2-1.