Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Tetapi itu bukan intinya. Siapa pun yang mendapat kesempatan bermain harus bisa menunjukkan kemampuan terbaik," Kata Mario Gomez dilansir BolaSport.com dari laman resmi Liga Indonesia.
"Sihran mampu memaksimalkan kesempatan tersebut," ujarnya.
Dengan golnya ke gawang Laskar Sapeh Kerrab, Sihran total sudah melesakkan tiga gol bagi Borneo FC pada musim ini.
Baca Juga: Posisi Timnas U-16 Indonesia di Klasemen Kualifikasi Piala Asia U-16 2020
Namun, Gomez mengingatkan bahwa capaian Sihran tersebut tak mungkin ia dapat tanpa peran rekan-rekannya yang lain.
"Bukan menspesialkan siapa pun. Semoga ini bisa menjadi pelecut semangat pemain muda lainnya untuk menunjukkan performa terbaik selama pertandingan," ucap Gomez.
Di sisi lain, Gomez juga menerangkan soal kondisi Ambrizal Umanailo yang sempat cedera sehingga digantikan oleh Sihran akibat ditekel pilar Madura United, Asep Berlian.
"Kami harus mengecek kondisinya lagi. Kemungkinan besok dia akan dibawa ke rumah sakit untuk mengecek kondisinya lebih mendetail," kata Gomez pada Kamis (19/9/2019).
Mantan pelatih Persib Bandung tersebut berharap Umanailo sudah fit dan bisa dimainkan ketika Pesut Etam menghadapi Bhayangkara FC di pekan ke-20 pada Minggu (22/9/2019).
Baca Juga: Diasuh Solskjaer, Penyerang Manchester United Anggap Timnya Makin Kuat