Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Taklukkan Arema FC, Nil Maizar Apresiasi Kinerja Pemain Persela

By Nungki Nugroho - Sabtu, 21 September 2019 | 10:30 WIB
Pelatih Persela Lamongan, Nilmaizar. (KOMPAS.COM/HAMZAH ARFAH)

Menurut Nil Maizar, kemenangan yang diraih Persela tetap saja tidak semudah membalikkan telapak tangan.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Pekan Ke-19 Liga 1 2019, Persija Masuk Zona Degradasi

Pelatih asal Sumatra Barat itu berharap kemenangan ini bisa meningkatkan motivasi bermain Arif Satria dkk dalam menyongsong laga berikutnya.

"Mudah-mudahan ini menjadi pegangan untuk pemain, bahwa sebenarnya mereka memiliki potensi dan mereka harus yakin itu," kata Nil Maizar.

Kemenangan ini membuat Persela akhirnya beranjak dari zona degradasi ke peringkat 14 klasemen dengan 19 poin.

Setelah ini, skuat besutan Nil Maizar kembali akan menghadapi sesama wakil Jawa Timur, Madura United, pada Selasa (24/9/2019).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P