Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berita Timnas - Kata Pelatih China Soal Indonesia hingga Daftar Top Scorer

By Pradipta Indra Kumara - Senin, 23 September 2019 | 07:53 WIB
Para pemain dan staf pelatih timnas U-16 Indonesia berpose setelah partai penutup kualifikasi Piala Asia U-16 2020, 22 September 2019 melawan China. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/PSSI)

4. Klasemen Grup G

Imbang lawan China, Timnas U-16 Indonesia memuncaki klasemen runner-up terbaik Kualifikasi Piala Asia U-16 2019.

Timnas U-16 Indonesia bermain imbang 0-0 melawan China pada laga terakhir Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020.

Baca Juga: Jika Gagal Bidding Piala Dunia U-20, PSSI Alihkan ke Piala Dunia U-17

Timnas U-16 Indonesia sejatinya memiliki banyak peluang untuk membobol gawang China pada laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (22/9/2019).

Namun, upaya Marselino Ferdinan dkk masih belum membuahkan hasil hingga wasit meniup peluit akhir.

Hasil imbang tak mengubah posisi Indonesia di klasemen Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020.

Baca Selengkapnya>>>>>

5. Daftar Top Scorer

Gelandang timnas U-16 Indonesia, Marselino Ferdinan, untuk sementara berada di papan atas daftar top scorer Kualifikasi Piala Asia U-16 2020.

Indonesia telah merampungkan rangkaian pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-16 2020.

Berada di Grup G, Indonesia tampil gemilang dengan membukukan 27 gol dari empat pertandingan.

Gol terbanyak skuad Garuda Asia diciptakan saat melawan Kepulauan Mariana Utara.

Pada pertandingan itu, Indonesia sukses menang dengan skor 15-1.

Baca Selengkapnya>>>>>

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P