Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 2019, Madura United Taklukkan Persela Lamongan di Kandang

By Nungki Nugroho - Selasa, 24 September 2019 | 20:24 WIB
Foto tim Madura United. (INSTAGRAM MADURA UNITED)

Seakan tak puas dengan keunggulan satu gol, serangan gencar dilakukan Madura United pada awal babak kedua.

INSTAGRAM MADURA UNITED
Striker Madura United, Alberto Goncalves, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Persela Lamongan pada pekan pertama Liga 1 2019

Pada menit ke-51, Sepakan placing Diego Assis masih bisa ditepis oleh kiper Persela, Dwi Kuswanto.

Baca Juga: CEO Borneo FC Puji Konsistensi Timnya di Putaran Kedua Liga 1 2019

Penyelamatan gemilang dilakukan oleh Muhammad Ridho yang menepis tendangan bebas Alex dos Santos Goncalves pada menit ke-58.

Memasuki menit ke-70, Persela berupaya meningkatkan serangan untuk mengejar ketertinggalan.

Madura United menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-79.

Sepakan keras Aleksandar Rakic dari luar kotak penalti gagal dihalau oleh Dwi Kuswanto.

Lagi-lagi Beto turut andil pada gol ini dengan memberikan assist kepada Rakic.

Persela baru bisa memperkeci kedudukan menjadi 2-1 lewat gol hasil tendangan jarak jauh dari Rafinha pada menit ke-90+2.