Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Maldini pun tidak ragu membandingkan Giampaolo dengan pelatih legendaris AC Milan, Arrigo Sacchi.
Baca Juga: Saat Acara Traktiran De Gea ke Pemain Man United Justru Jadi Petaka
"Saya ingat situasi sama dihadapi oleh Sacchi saat ia memiliki banyak gagasan menarik tetapi gagal terlaksana dalam beberapa bulan awal," kata Maldini.
"Namun begitu ada satu hasil yang bagus, orang-orang mulai merasa Sacchi menjadi sosok tepat untuk melatih klub ini," ujar Maldini menambahkan.
Bersama Sacchi, AC Milan saat itu berhasil meraih dua gelar Liga Champions, satu trofi Liga Italia, dan dua Piala Super Eropa.
Maldini jelas berharap Giampaolo benar-benar mampu menjawab kepercayaan AC Milan kepadanya.