Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Marcus/Kevin menjauh 14-12 dan Fajar/Rian mencoba menipiskan jarak 13-14 hingga mencatat skor imbang 14-14.
Baca Juga: Hasil Korea Open 2019 - Kalah dari Unggulan Kedua, Shesar Tersisih
Kedua pasang pemain selanjutnya terlibat aksi saling bergantian mencetak poin hingga skor 15-15.
Fajar/Rian berbalik memimpin 16-15, tetapi Marcus/Kevin kembali menjauh 17-16.
Fajar/Rian selanjutnya menyamakan skor 17-17 dan memimpin 19-17.
Marcus/Kevin mendekat 18-19 dan kembali mencatat skor imbang hingga mencetak game point 20-19.
Fajar/Rian selanjutnya memaksa terjadinya adu setting. Setelah melalui tiga kali deuce, Fajar/Rian memastikan gim ini jadi milik mereka.
Baca Juga: Hasil Korea Open 2019 - Atasi Juara Bertahan, Rinov/Pitha ke Semifinal
Pada gim kedua, perebutan poin kembali berlangsung sengit hingga 4-4.
Fajar/Rian membuka jarak 8-4 seusai mencetak empat poin beruntun.