Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bayaran sebesar itu bakal membuat Pogba menjadi pemain dengan gaji tertinggi di Liga Inggris.
Gajinya bakal mengalahkan David de Gea (Manchester United/19,5 juta pound per tahun) dan Kevin De Bruyne (Manchester City/18,2).
Secara luar biasa, angka 30 juta pound juga cukup untuk membayar gaji seluruh pemain 3 klub Premier League 2019-2020.
Seperti dikutip Bolasport.com dari Spotrac, anggaran gaji Aston Villa hanya 25,983 juta pound per tahun.
Pemain dengan gaji tertinggi di Aston Villa adalah Tom Heaton (2,184 juta pound per tahun).
Baca Juga: Solskjaer Tak Gentar meski Pogba Terus Dikaitkan dengan Real Madrid
Baca Juga: Manchester United Siap Bertemu Agen Pogba Bahas Kontrak Baru
Seluruh tagihan gaji Norwich City dan Sheffield United bahkan bisa dibayari Pogba selama dua tahun memakai calon gaji setahunnya itu.
Gaji semua pemain Norwich hanya 13,582 juta pound, sedangkan Sheffield cuma 13,520 juta pound.
Sebagai perbandingan, pemain jagoan Norwich, Teemu Pukki, hanya dibayar 312 ribu pound per tahun.
Itu berarti cuma sekitar 1% dari gaji Pogba seandainya dia jadi dibayar 30 juta pound per tahun oleh Manchester United.