Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sampdoria menjadi korban runtut keenam yang ditaklukkan Inter setelah Lecce (4-0), Cagliari (2-1), Udinese (1-0), AC Milan (2-0), serta Lazio (1-0).
Menurut data Opta yang dikutip BolaSport.com, start seperkasa ini baru kembali dialami Inter sejak awal musim 1966-1967 di bawah asuhan pelatih legendaris Helenio Herrera.
Lantas, siapa korban awal musim Inter Milan pada 53 tahun silam?
Mereka adalah Foggia (4-0), Vicenza (2-0), Atalanta (5-0), SPAL (2-1), Lecco (2-0), dan Brescia (1-0).
???????? @Inter's start to the @SerieA season:
✅ 4-0 @OfficialUSLecce
✅ 2-1 @CagliariCalcio
✅ 1-0 @Udinese_1896
✅ 2-0 @ACMilan
✅ 1-0 @OfficialSSLazio
✅ 3-1 @Sampdoria???? Only the 2nd time in their history that they've won their 1st 6 games.
???? The Antonio Conte effect. pic.twitter.com/Ws3cHuLChe
— SPORF (@Sporf) September 28, 2019
Giacinto Facchetti dkk kala itu bahkan meneruskan tren kemenanan hingga laga ketujuh dengan menghajar Torino 2-0.
Baca Juga: Rekor Bagus Conte Terganjal Satu Kutukan Inter Milan
Streak mereka berakhir di partai kedelapan dengan hasil imbang kontra AS Roma 0-0.
Namun, supaya jadi pengingat agar Inter Milan musim ini tidak jemawa dulu, start yang mantap di Serie A 1966-1967 tak lantas membawa mereka juara.
Pada akhir musim tersebut, Inter finis di peringkat kedua, kalah satu poin saja dari sang kampiun, Juventus.
Nerazzurri menurun saat kompetisi memasuki etape-etape terakhir.
Bagaimana dengan akhir musim ini?