Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sepakan Kaki Kiri Egy Maulana Vikri Turut Bantu Lechia Gdansk II Menang

By Bagas Reza Murti - Senin, 30 September 2019 | 02:25 WIB
Egy Maulana Vikri saat berlaga melawan Stolem Gniewo pada lanjutan IV Liga (kasta kelima), Minggu (15/9/2019). (LECHIA.NET)

Namun skor 2-1 tak bertahan lama. Tim muda Lechia Gdansk langsung memimpin lagi pada menit ke-41 kali ini melalui Jakub Arak.

Babak pertama pun ditutup dengan kedudukan 3-1 untuk Lechia Gdansk.

Di babak kedua, Lechia sempat kebobolan satu gol melalui pemain Karsin Star, Metusz Kerzk pada menit ke-51.

Namun Lechia berhasil mengunci kemenangan melalui gol dari Sebastian Rugowski pada menit ke-87.

Lechia Gdansk II menang 4-2 atas Karsin Star.

Baca Juga: Diproyeksikan Jadi Kapten Man United, Bek Termahal Dunia Masih Ingin Belajar

Atas hasil ini, Lechia Gdansk II berada di peringkat 6 klasemen sementara IV Liga dengan 16 poin hasil dari 9 kalibertanding.

Pasukan Bialo-Zieloni berselisih dua poin dari pemuncak klasemen sementara, Pogon Szczecin.

Susunan Pemain Lechia Gdansk

Maciej Woźniak; Rafał Kobryń, Daniel Mikołajewski, Filip Dymerski, Adam Chrzanowski; Adrian Petk (K), Mateusz Cegiełka (Marcel Wszołek 61'), Piotr Gryszkiewicz (Maciej Kaczorowski 88'); Paweł Żuk (Jan Kopania 85'), Jakub Arak (Sebastian Rugowski 46'), Egy Maulana Vikri