Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSS Sleman Diimbangi Madura United, Begini Respons Seto Nurdiantoro

By Bayu Chandra - Senin, 30 September 2019 | 11:00 WIB
Pemain dan pelatih PSS Sleman, Dave Mustaine serta Seto Nurdiantoro memberikan keterangan pers seusai laga kontra Tira Persikabo, Senin (19/8/2019). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro, menyampaikan komentar usai timnya diimbangi Madura United.

PSS Sleman harus puas bermain imbang 2-2 menghadapi Madura United ketika laga berlangsung pada pekan ke-21 Liga 1 2019 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Minggu (30/9/2019).

Dua gol PSS Sleman disumbangkan oleh Haris Tuharea menit ke-45+2 dan Brian Ferreira menit ke-73. Sedangkan Madura United disumbangkan oleh Alberto Goncalves menit ke-44 dan 53.

Satu poin pun menjadi hasil yang harus diterima semua pihak baik oleh PSS Sleman dan juga Madura United.

Bagi PSS Sleman, hasil imbang melawan Madura United membuat mereka harus puas menempati peringkat kedelapan dengan 29 poin.

Baca Juga: Rekor 50 Kemenangan Stefano Cugurra di Liga 1, antara Bali United dan Persija

Adapun Madura United masih aman menempati peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 2019 dengan 35 poin.

Dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Jogja, Senin (30/9/2019) pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro, mengaku tetap mensyukuri hasil imbang 2-2 timnya melawan Madura United meski gagal mengamankan kemenangan pada laga kandang.

Dia berharap hasil imbang yang dialami PSS Sleman semoga tidak terus berlanjut saat bermain di kandang sendiri.