Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSS Sleman Diimbangi Madura United, Begini Respons Seto Nurdiantoro

By Bayu Chandra - Senin, 30 September 2019 | 11:00 WIB
Pemain dan pelatih PSS Sleman, Dave Mustaine serta Seto Nurdiantoro memberikan keterangan pers seusai laga kontra Tira Persikabo, Senin (19/8/2019). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

"Hasil 2-2 bagaimanapun itu tetap saya syukuri secara pribadi. Artinya satu poin juga penting. Tapi ini tidak boleh terus berlanjut kalau kami main di rumah," kata Seto.

Seto pun lantas menyampaikan permohonan maaf kepada suporter karena gagal memberikan kemenangan penting atas tamunya Madura United.

Eks pelatih PSIM Yogyakarta bertekad akan memperbaiki kondisi tim agar lebih baik lagi untuk ke depannya.

Baca Juga: Link Live Streaming Laga PSS Sleman Vs Madura United, Ajang Balas Dendam

"Maaf untuk suporter belum bisa kami persembahkan kemenangan. Artinya ada sesuatu yang buat kami ada problem. Ke depan akan kami perbaiki," ucap Seto.

Seusai laga melawan Madura United, PSS Sleman dijadwalkan akan kembali bertanding menghadapi Bhayangkara FC pada pekan ke-22 Liga 1 2019.

Laga kedua tim akan digelar di markas milik Bhayangkara FC tepatnya di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (4/10/2019).

Pada pertemuan pertama lalu, PSS Sleman hanya sanggup menahan imbang Bhayangkara FC 1-1 ketika laga berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada 21 Juni 2019.

Saat itu, satu gol PSS Sleman disumbangkan oleh Yevhen Bokhashvili menit ke-59 setelah Bhayangkara FC mencetak gol lebih dulu lewat Flavio Beck Junior menit ke-16. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal pekan ke-7 Liga Spanyol 2019-2020. . #laliga #ligaspanyol #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P