Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kemenangan Fajar/Rian di Korea Jaga Dominasi Ganda Putra Indonesia

By Diya Farida Purnawangsuni - Senin, 30 September 2019 | 17:05 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, berpose dengan medali setelah menjuarai Korea Open 2019 di Incheon Airport Skydome, Minggu (29/9/2019). (BADMINTON INDONESIA)

Skuad ganda putra Merah Putih kembali berjaya pada turnamen bulu tangkis tertua di dunia, All England Open.

Baca Juga: Jelang Musim Baru NBA, LeBron James Lelang Jersey Basket SMA Miliknya

Hanya, kali ini giliran Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang naik ke podium kampiun.

Pasangan berjulukan The Daddies itu meraih gelar juara All England Open 2019 seusai mengalahkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik dari Malaysia pada 10 Maret.

Sepekan berselang, gantian pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang menyandang status juara.

Fajar/Rian meraih titel kampiun Swiss Open 2019 setelah mengalahkan Lee Yang/Wang Chi-Lin dari Taiwan pada laga final.

Indonesia sempat "berpuasa" sekitar 2 bulan sebelum kembali meraih gelar juara ganda putra.

BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan, berpose dengan bendera Merah Putih usai memenangi medali emas Kejuaraan Dunia 2019 di Basel, Swiss, Minggu (25/8/2019).

Pasangan Ahsan/Hendra tampil sebagai pemutus periode "puasa" singkat tersebut.

The Daddies menyabet titel kampiun kedua mereka pada tahun ini setelah menundukkan wakil Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, pada final New Zealand Open 2019, 5 Mei lalu.