Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pembalap berusia 33 tahun tersebut lantas membandingkan situasinya tersebut dengan apa yang dialami oleh tim Yamaha.
"Lihat saja tim Yamaha. Mereka tampil sangat bagus pada sesi latihan di Aragon, tapi mengalami masalah saat balapan," sanggah Dovi.
"Saya kira ini juga dipengaruhi oleh jenis ban yang mereka pilih di setiap race. Setiap trek menyuguhkan karakteristik yang berbeda, yang akan berdampak pada kinerja motor yang mereka kendarai."
"Kadang, mereka menunjukkan performa yang lebih baik, seperti di Misano. Selalu ada cerita yang berbeda di setiap balapan," kata Dovi menambahkan.
Baca Juga: Sosok 'Kuat' yang Jadi Inspirasi Bagi Pemain Muda Persib Bandung
Dovizioso pun masih yakin jika tim Ducati saat ini masih lebih baik dibandingkan tahun kemarin.
Dengan peluang menjadi juara pada musim ini yang semakin menipis, Dovizioso lebih memilih untuk mengamankan posisi runner up.
Ini adalah target paling realistis bagi Dovizioso yang hingga kini masih mengantongi keunggulan 46 poin atas Alex Rins yang menghuni peringkat 3.