Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Robert Rene Alberts Antusias Sambut Laga Persib Vs Madura United
Della/Rizki masih mampu mempertahankan keunggulan mereka selepas jeda. Perlahan-lahan mereka mulai memperlebar jarak kembali dengan pasangan Zhang/Huang.
Kesempatan emas diraih oleh Della/Rizki selepas mereka unggul 14-11. Tanpa basa-basi, pasangan yang meraih medali perunggu dalam Kejuaraan Dunia 2019 ini menggondol 6 poin berturut-turut hingga meraih game point pertama di pertandingan ini.
Tanpa kesulitan, wakil Indonesia ini pun menutup gim pertama dengan skor akhir 21-12.
Baca Juga: Kata Kapten Madura United Jelang Big Match Kontra Persib Bandung
Pertandingan berjalan menjadi lebih seimbang di gim kedua. Zhang/Huang akhirnya memimpin untuk pertama kalinya saat mereka berhasil merebut tiga poin pertama di gim kedua.
Namun, Della/Rizki tidak patah arang. Dengan modal kemenangan yang sudah mereka raih di gim pertama, tak butuh waktu lama bagi Della/Rizki untuk kembali menyamakan kedudukan menjadi 5-5.
Kedua pasangan kembali berbagi skor 8-8 sebelum Della/Rizki kembali mengambil alih jalannya permainan. Mereka pun unggul 11-9 saat interval gim kedua.
Baca Juga: Karena Kesalahan Teknis, Jumlah Bakal Calon Ketua Umum PSSI Bertambah Satu
Zhang/Huang tampaknya tidak ingin menyerahkan kemenangan begitu saja kepada wakil Indonesia. Mereka menunjukkan semangat juang yang tinggi dan merebut empat poin sekaligus untuk membalikkan kedudukan menjadi 15-14.