Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Borneo FC Siap Balas Dendam dan Curi Poin di Markas Bajul Ijo

By Hugo Hardianto Wijaya - Jumat, 11 Oktober 2019 | 16:40 WIB
Mantan pemain timnas Indonesia yang kini menjabat asisten pelatih Borneo FC, Charis Yulianto. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA)

Ia menegaskan bahwa pasukannya akan berusaha maksimal dalam memenangkan pertandingan.

Ditambah lagi, saat ini Ulul Azmi dkk sedang berada dalam tren positif dengan rekor delapan kemenangan, sembilan kali imbang, dan hanya kalah tiga kali.

"Kami tidak memandang Persebaya sebelah mata, kami tetap optimistis dengan kekuatan kami," tutur Charis.

"Serta ingin jaga tren positif dan posisi kami di klasemen."

Baca Juga: Usai Liburan, Skuat Madura United Langsung Gelar Latihan di SGB

"Yang pasti jalani instruksi sesuai arahan pelatih," ujarnya melanjutkan.

Charis tetap menekankan bahwa Persebaya bukan merupakan lawan yang mudah dihadapi.

Meski saat ini kondisi kedua tim sama-sama 'pincang' karena absennya sejumlah pemain, Charis tetap berharap anak asuhnya bisa bermain dengan jujur.

"Persebaya ini tim kuat, kondisi Persebaya tetap kita waspadai. Dan saya ingin menjaga keinginan pelatih dan dapat poin dalam laga nanti," kata Charis.

"Pemain kita ada yang absen, dua pemain dipanggil Timnas."