Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kendati demikian, Lorenzo juga sempat mengutarakan kerinduannya untuk membalap bersama Yamaha maupun Ducati.
Baca Juga: Johann Zarco Disebut Akan Gantikan Nakagami di LCR Honda
Pernyataan Lorenzo ini diamini oleh mantan kepala krunya, Ramon Forcada.
Pria yang kini menangani Foranco Morbidelli di tim Petronas Yamaha SRT ini menganggap Yamaha adalah motor yang paling cocok untuk dikendarai Lorenzo.
"Secara naluriah, motor Jorge adalah Yamaha. Tampaknya hanya itu yang benar-benar dibuat untuknya," tutur Forcada, dikutip Bolasport.com dari Tuttomotoriweb.com.
"Apalagi dia sudah menghabiskan 9 tahun waktunya di sana dan banyak pengembangan didasarkan pada sarannya," kata dia melanjutkan.
Pria yang juga pernah menangani Maveric Vinales ini kemudian memaparkan apa yang menjadi keunggulan Yamaha dibandingkan Honda.
"Yamaha mendukung semua pembalapnya dan mencoba untuk mengembangkan motor yang bisa dinaiki oleh siapapun," ujar dia.
"Sementara itu, Honda menjadi motor yang sangat melelahkan untuk ditunggangi karena menyesuaikan dengan gaya membalap Marc (Marquez)," kata Forcada menambahkan.
Baca Juga: Tiket MotoGP di Sirkuit Mandalika Mulai Dijual Mulai Bulan November