Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu-satunya Negara Asia, Indonesia Punya Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2021

By Taufan Bara Mukti - Sabtu, 12 Oktober 2019 | 22:16 WIB
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha (kedua dari kanan), dalam Media Visit ke Kompas Group di Menara Kompas, Jakarta, pada Jumat (11/10/2019). (FIRZIE IDRIS/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Timnas Indonesia Diuntungkan Wasit saat Jamu Vietnam di Bali

"Peru dan Brasil. Piala Dunia U-17 2019 di Peru tapi mereka tidak siap. FIFA memindahkan ke Brasil. Peru dalam posisi alert. Brasil juga sudah berkali-kali hosting Piala Dunia," kata Tisha.

"Semoga ini timing yang tepat bagi Indonesia," ujar wanita berkacamata itu.

Dalam rangka mewujudkan mimpi menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021, Ratu Tisha mengharapkan dukungan dari semua pihak.

Sebab, PSSI mengaku tak sanggup apabila harus berjuang sendiri tanpa dukungan dari pihak lain.

"Hal-hal yang paling saya khawatirkan adalah yang harus siap untuk jadi tuan rumah bukan hanya PSSI saja, tetapi kita semua: Media, suporter, pemerintah daerah," tuturnya.

Wanita lulusan FIFA Masters ini berharap tak ada lagi kericuhan yang melibatkan suporter sehingga mencoreng wajah sepak bola Indonesia di mata dunia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P