Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Laga timnas Indonesia vs Vietnam menjadi pembuka agenda sibuk Stadion Kapten I Wayan Dipta pekan ini.
Stadion berkapasitas 22 ribu penonton itu akan menggelar tiga laga besar dalam sepekan, termasuk partai Indonesia vs Vietnam.
Baca Juga: PT LIB Gelar Emergency Meeting Bahas Penundaan Jadwal Liga 1 2019, Ini Hasilnya
Tiga hari setelah menjadi medan perang Tim Garuda, Stadion Kapten I Wayan Dipta akan menggelar partai usiran antara Persib Bandung dan Persebaya Surabaya, Jumat (18/10/2019).
Partai pekan ke-23 Liga 1 2019 itu tak bisa digelar di Stadion Si Jalak Harupat, markas Persib, karena alasan keamanan.
Alhasil, Persib vs Persebaya bakal dipentaskan di Pulau Dewata.
Laga antara dua tim besar di Indonesia itu diprediksi akan menyedot animo besar bagi suporter kedua tim.
Apalagi, hubungan suporter kedua tim dengan Semeton Dewata, suporter Bali United, juga terbilang baik.
Setelah laga tersebut, Stadion Kapten I Wayan Dipta kembali menjadi tuan rumah pertandingan internasional.