Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Kendala Eks Kiper Duduki Posisi Direktur Olahraga Man United

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 14 Oktober 2019 | 22:45 WIB
Mantan penjaga gawang Manchester United, Edwin van der Sar, yang kini menjabat CEO Ajax Amsterdam. (TWITTER.COM/SIRALEXSTAND)

Baca Juga: Sejak 2014, Neymar Rata-rata Alami Cedera Setiap 4 Bulan

"Tentu saja saya tertarik untuk mengisi posisi direktur olahraga di Man United, tetapi pertama-tama saya masih butuh mempelajari hal itu di Ajax dan mengembangkan potensi saya di bidang manajerial.

"Mari kita lihat apa yang akan terjadi di masa depan, Man United adalah klub yang fantastis, dengan banyak pendukung di seluruh dunia.

"Saya saat ini menjabat CEO Ajax dan tim Setan Merah sedang mencari posisi yang berbeda yakni direktur sepak bola, jelas perannya berbeda.

"Namun saya tahu persis mengenai sepak bola pastinya," ujar Van der Sar menambahkan.

Eks kiper Man United tersebut juga berpikir dua kali apabila buru-buru meninggalkan Ajax.

Meninggalkan Ajax berarti mengkhianati para pendukung setia klub, itulah ketakutan dari Van der Sar.

Posisi direktur olahraga menjadi salah satu posisi krusial yang tengah dicari oleh petinggi Man United.

Selama ini tidak ada seorang pun yang mengisi posisi tersebut di Old Trafford.

Adanya seseorang yang mengisi direktur olahraga dapat membantu kebijakan tranfer yang bakal dilakoni Man United mengingat arah transfer mereka yang buruk dalam 4 musim terakhir.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P