Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Kami telah tampil cukup baik, ini adalah hasil yang sangat impresif bagi kami dan juga Yamaha tentunya," kata Fabio Quartararo, dilansir BolaSport.com dari laman resmi MotoGP.
Quartararo mengaku tidak memikirkan anggapan bahwa Sirkuit Motegi merupakan sirkuit yang lebih cocok dengan karakter motor pabrikan kompetitor, Honda.
Karena tidak memikirkan batasan tersebut Quartararo mampu tampil lepas dan selalu termotivasi untuk meraih hasil maksimal.
"Jika Anda mulai berpikir sirkuit ini bukanlah milik Yamaha maka Anda telah kehilangan sedikit motivasi seketika itu pula," ujar Quartararo lagi.
Baca Juga: Tim Dranix Esports Wakili Indonesia di Free Fire World Series 2019
Saat ditanya mengenai motivasinya, Fabio Quartararo menegaskan bahwa dia akan bertekad untuk membawa Yamaha selalu tampil maksimal di semua trek.
"Jadi motivasi saya pada seri balapan kali ini adalah Yamaha harus tampil baik di semua trek," ucap Quartararo mengakhiri.
Rangkaian sesi MotoGP Jepang 2019 akan berlanjut pada hari kedua, Sabtu (19/10/2019), dengan melangsungkan dua sesi FP dan babak kualifikasi.
Adapun sesi balapan MotoGP Jepang 2019 untuk kelas utama baru akan berlangsung pada Minggu (20/10/2019) mulai pukul 13.00 WIB.