Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Kemarin mereka menang karena mereka main away, tapi itu tidak menyurutkan motivasi dan semangat Aziz dan tim untuk bertanding hari Rabu nanti," tuturnya.
Pada tabel klasemen sementara, Persib dan Bhayangkara FC ada diposisi yang berurutan.
Baca Juga: Bali United Vs Badak Lampung - Milan Petrovic: Kami Dalam Bahaya
Bhayangkara FC berada di posisi ke-10 dengan 27 poin dari 23 laga yang telah dilalui.
Sementara Persib berada di bawahnya, peringkat ke-11, dengan mengantongi jumlah poin yang sama dengan Bhayangkara FC hasil melakoni 22 pertandingan.
Hal yang membedakan dari kedua tim hanyalah produktivitas gol.
Bhayangkara FC mampu membobol gawang lawan 30 kali, sementara Persib mencetak 28 gol.
Sedangkan untuk jumlah kebobolan, kedua kesebelasan berselisih dua gol, Bhayangkara FC kemasukan 29 kali, sementara Persib 31 bola yang bersarang ke gawangnya.
Baca Juga: Teco Beberkan Pendapatnya Jelang Duel Strategi Kontra Milan Petrovic