Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Antonio Conte Berencana Mendatangkan Dua Gelandang Mantan Anak Asuhnya

By Adi Nugroho - Kamis, 24 Oktober 2019 | 21:20 WIB
Pelatih Inter Milan, Antonio Conte. (TWITTER.COM/BET9JAOFFICIAL)

Conte ingin menambah kedalaman skuat Inter musim 2019-2020 ini di mana mereka bermain di beberapa kompetisi.

Baca Juga: Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2021, Akun Twitter PSSI Dibajak

Selain itu, kedua pemain tersebut juga dikabarkan tidak senang di klub masing-masing karena kurang menit bermain.

Matic baru bermain 3 kali untuk United di Liga Inggris musim ini.

Dia juga tidak dibawa ketika pasukan Ole Gunnar Solskjaer berhadapan dengan rival utama mereka, Liverpool pekan lalu.

Baca Juga: PSS Sleman dan Persija Sama-sama Mandul pada Babak Pertama

Sedangkan Vidal juga lebih banyak berada di bangku cadangan musim ini di Barcelona.

Terbaru, dia hanya menjadi pemain pengganti ketika Barcelona menghadapi Slavia Prague di ajang Liga Champions.

Inter Milan sendiri baru saja menuai hasil positif di Loga Champions dengan memenangkan laga melawan Borussia Dortmund.

Baca Juga: Suporter Liverpool Ini Justru Nyasar ke Kota Gent, Bukan Genk

Inter sukses menaklukkan Borussia Dortmund dengan skor 2-0 lewat gol yang dicetak oleh Lautaro Martinez pada menit ke-22 dan Antonio Candreva di menit ke-89.

Kemenangan tersebut membuat Inter Milan berhasil naik ke posisi dua klasemen sementara Grup F dengan koleksi 4 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P