Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Macau Open 2019 - Meski Menang, Hafiz/Gloria Akui Kerap Buat Kesalahan

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 29 Oktober 2019 | 17:20 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, tampil pada babak pertama China Open 2019 di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, China, Rabu (18/9/2019). (BADMINTON INDONESIA)

"Pada pertandingan hari ini, kami merasa belum tampil full karena banyak melakukan kesalahan," tutur Gloria, dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.

"Kami mau tampil se-enjoy mungkin, mau main yang bagus dulu. Kami juga mau memperbaiki peringkat dunia. Maunya balik masuk ke Top 5 lagi atau lebih baik," kata Gloria menambahkan.

Baca Juga: Pembalap Italia Pecah Kebuntuan 14 Tahun, Valentino Rossi Turut Senang

Pada babak kedua, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja akan menjumpai wakil Hong Kong, Tam Chun Hei/Yeung Nga Ting.

Duel mendatang bakal menjadi yang pertama bagi kedua pasangan.

Fakta inilah yang membuat Hafiz/Gloria akan fokus ke persiapan masing-masing saja.

"Sekarang kami harus bisa jaga kondisi tubuh yang belum 100 persen fit karena jadwal istirahatnya masih belum teratur sepulang dari turnamen di Eropa," ujar Gloria.

Baca Juga: Rekap Macau Open 2019 - Hafiz/Gloria Pimpin Skuad Merah Putih ke Babak Kedua

Selain Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, wakil ganda campuran yang lolos ke babak kedua Macau Open 2019 ialah pasangan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso.

Duet Adnan/Mychelle melangkah ke putaran 16 besar setelah menundukkan wakil Thailand, Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran, melalui pertarungan ketat tiga gim, 21-19, 18-21, 27-25.

Seperti Hafiz/Gloria, Adnan/Mychelle juga ditantang wakil Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet.

Hanya, lawan yang bakal dihadapi Adnan/Mychelle tersebut, di atas kertas, lebih berat karena berstatus unggulan keempat.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mengenal Luki Hendriansyah, pembalap muda Indonesia di ajang Asian Road Race Championship (ARRC). #arrc #ahrt #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P