Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Stadion Gelora Bung Tomo menjadi sasaran amukan dari Bonek yang kecewa karena Persebaya Surabaya mengalami kekalahan dan tidak pernah menang dalam enam laga terakhir di Liga 1 2019.
Baca Juga: Rahim Soekasah Tak Merasa Jadi Bagian Wajah Lama Pengurus PSSI
Danur mengaku, bahwa prosesnya dalam mendapatkan izin pertandingan laga PSIS Semarang melawan PSS Sleman penuh dengan tantangan.
"Sangat berliku karena perlu diketahui banyak kejadian di beberapa daerah yang menurut kami luar biasa yang membuat kekhawatiran dari pihak keamanan, yang terakhir adalah laga Persebaya melawan PSS Sleman," kata Danur.
"Hampir saja berimbas kepada kami. Tapi syukur Alhamdulilah kami bisa menggelar laga melawan PSS Sleman," ucap Danur.
Dia pun juga menyampaikan rasa terima kasih kepada pihak-pihak keamanan di Sleman yang sudah memberikan izin melaksanakan pertandingan.