Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurut Fary Djemy Francis, Anggota Exco PSSI saat ini adalah pelaku terdepan perusak sepak bola Indonesia.
Terbukti dari kompetisi dan timnas Indonesia yang tidak kunjung berprestasi.
"Untuk itu kami sembilan caketum PSSI yang berkomitmen kuat membangun sepak bola Indonesia menginginkan PSSI baru menuju perubahan," ucap Fary Djemy Francis.
Baca Juga: Hasil Macau Open 2019 - Kalah Via Straight Game, Chico Juga Tersisih
Fary Djemy Francis juga menghimbau kepada 86 voters PSSI untuk menggunakan hati nuraninya dalam KLB PSSI.
Ia yakin dengan itu bisa membawa sepak bola Indonesia menjadi lebih baik.
"Kami juga menghimbau kepada FIFA untuk melakukan operasi agar KLB PSSI berjalan dengan lancar."
Baca Juga: PSIS Vs PSS, Gelandang Tim Elang Jawa Siap Amankan Kemenangan
"Pemerintah juga harus membuka mata. Pemerintah sudah mengeluarkan rekomendasi tapi saya minta Pak Menpora (Zainudin Amali) untuk terus mengawal dan mengawasi KLB PSSI ini," tutup Fary Djemy Francis.