Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Piala AFC U-19, Timnas Indonesia Bungkam Timor Leste

By Hugo Hardianto Wijaya - Rabu, 6 November 2019 | 20:50 WIB
Para pemain timnas U-19 Indonesia dan timnas U-19 Timor Leste sebelum laga Kualifikasi Piala AFC U-19 2020 di Stadion Madya, Senayan, Rabu (6/11/2019). (Bolasport.com/Hary Prasetya)
 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Gol defleksi

A post shared by Cuplikan Sepakbola (@indonesia.highlightid) on

Beckham Putra yang menjadi eksekutor tendangan bebas gagal menjeblos gawang Junildo karena tembakannya masih terlalu lemah.

Indonesia akhirnya berhasil menggandakan keunggulan melalui tendangan David Maulana pada menit ke- 62.

Bola hasil tendangan keras David mengenai kaki kapten Timor Leste, Gumario da Silva, dan berbelok arah sehingga tak bisa diantisipasi oleh Junildo.

Kedudukan berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan Indonesia.

Fajar Fathur Rachman kembali mengancam gawang kawalan Junildo pada menit ke-65, akan tetapi tendangannya masih bisa ditepis oleh kiper Timor Leste tersebut.

Memasuki paruh babak kedua, Indonesia semakin mampu menekan sepuluh pemain Timor Leste. Beckham Putra cs tanpa henti menciptakan serangan ke jantung pertahanan Gumario dkk.

Baca Juga: Lima Tahun Lalu Dilepas, Eks Akademi Kini Coba Dipulangkan Man United

Beckham Putra dan Bagus Kahfi kembali menyia-nyiakan peluang emas pada menit ke-74. Peluang keduanya masih membentur tiang gawang Timor Leste dan masih belum membuahkan gol.

Dua menit berselang, Fajar Fathur Rachman berhasil mencatatkan namanya kembali di papan skor. Ia meneruskan umpan silang yang dikirimkan oleh Supriyadi yang masuk menggantikan Sutan Zico dan berhasil mencetak gol ketiga bagi Indonesia.

Memasuki menit-menit akhir babak kedua, skuad Garuda Nusantara masih mencoba untuk menambah pundi-pundi gol.