Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Fuzhou China Open 2019 - Ritme Lambat Jonatan Bikin Lawan Alami Deja Vu

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 7 November 2019 | 17:29 WIB
Ekspresi pebulu tangkis Indonesia, Jonatan Christie, saat tampil pada babak kedua French Open 2019 di Paris, Prancis, Kamis (24/10/2019) (Dok. BADMINTON INDONESIA)

Namun Jonatan kembali berada dalam posisi tertekan. Jonatan tidak bisa berbuat banyak sehingga takluk 12-21 pada gim kedua.

Kendati momentum berada di tangan Lee, Jonatan masih bermain dengan sabar. Dia hanya menyerang ketika muncul kesempatan emas.

Poin demi poin pun dapat dikumpulkan Jonatan. Dia lebih banyak berada di posisi memimpin pada gim penentuan.

Sempat disamakan Lee pada kedudukan 4-4, 5-5, dan 8-8, Jonatan melesat untuk memimpin 11-8 sebelum kembali pindah lapangan.

Permainan Jonatan tampaknya membuat Lee kelelahan. Pada paruh kedua gim ketiga, serangannya tak semematikan sebelumnya.

Poin tambahan yang didapat Lee bahkan lebih banyak tercipta karena kesalahan tidak perlu yang dilakukan Jonatan.

Jonatan pun akhirnya keluar sebagai pemenang. Drama tiga gim tersebut dituntaskannya dengan kemenangan 21-8, 12-21, 21-14.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P