Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Inilah kali pertama Supardi Nasir cs mampu merangkai tiga kemenangan beruntun di Liga 1 2019.
Sebelumnya, kontinuitas Persib sebatas menorehkan streak dua kemenangan, yakni pada 16-21 Juli saat menekuk Kalteng Putra 2-0 dan PSIS 1-0.
Ya, dua lawan itu juga yang menjadi bagian korban streak Maung Bandung kali ini.
Menurut penelusuran BolaSport.com, kali terakhir Persib mengukir 3 kemenangan beruntun di kompetisi Liga 1 terjadi pada musim lalu.
Tepatnya di antara 13-23 September 2018, Persib secara beruntun menghajar Arema FC 2-0, Borneo FC 1-0, dan Persija 3-2.
Saat itu, Persib masih dilatih Mario Gomez dan lini depannya disokong duet subur Ezechiel serta Jonathan Bauman.
Nama yang disebut terakhir hengkang ke Malaysia menuju Kedah FA dan baru saja dilepas klub bersangkutan.
Hal yang patut diwaspadai Persib agar tidak terjadi musim ini adalah streak 3 kemenangan mereka September tahun lalu justru menjadi pemicu penurunan kinerja.
Setelah rentetan tripoin tersebut, Maung Bandung malah melempem dengan hanya meraih satu kemenangan dari 11 partai terakhir Liga 1 2018!
View this post on InstagramBest XI Liga 1 2019 pekan ke-26 versi BolaSport.com . #liga1 #liga12019
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on