Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Bersama Wales, saya berbicara dalam bahasa saya sendiri dan merasa lebih nyaman, tetapi itu tidak mengubah apa yang saya lakukan di lapangan."
"Saya selalu memberikan 100 persen kemampuan saya ketika di lapangan, itulah yang selalu saya usahakan," ucap Bale menambahkan.
Baca Juga: Final Piala Dunia U-17 2019, Timnas Brasil Ditantang Meksiko
Belakangan ini beredar kabar Gareth Bale akan segera meninggalkan Real Madrid.
Hal itu disebabkan oleh kurang harmonisnya hubungan Bale dengan pelatih Real Madid, Zinedine Zidane.
Pelatih asal Prancis tersebut pernah secara terang-terangan menyebut Bale bakal segera angkat kaki dari Madrid pada musim panas 2019.
Baca Juga: Liverpool Belum Bisa Memperkirakan Kapan Salah Bisa Kembali Bermain
Bale hampir meninggalkan Madrid untuk bergabung dengan Jiangsu Suning dengan nilai kontrak sekitar 1 juta pound (sekitar 18 miliar rupiah) per minggu pada musim panas lalu.
Tetapi kepindahannya gagal terjadi karena pihak Madrid tidak mengizinkan Bale untuk pindah.
Baru-baru ini, Zidane mengatakan jika ia tidak pernah memiliki masalah dengan Bale.