Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Teco rupanya memiliki alasan tersendiri menggeser posisi Leo Tupamahu.
"Ya, saat pertandingan kemarin Leo datang untuk minum di dekat saya berdiri," kata Teco seperti dikutip dari laman resmi Bali United.
"Lalu, saya bertanya apakah dia siap untuk berlari ke depan sebagai penyerang, dan dia mengatakan siap."
"Saya melihat Leo punya motivasi yang sangat tinggi untuk itu," ujar Teco menambahkan.
Baca Juga: 5 Laga Tanpa Menang, Bali United Bisa Tergelincir Jadi Juara Liga 1
Baca Juga: Ditinggal Pemain Indonesia, Klub Malaysia Turun Kasta ke Level Ketiga
Lebih lanjut, Teco juga mengatakan bahwa Leo Tupamahu juga kerap bermain sebagai penyerang ketika latihan.
"Selain itu, saat sesi latihan gim internal, Leo sering main sebagai striker dan sering cetak gol," ucap Teco.
"Jadi kami harus berpikir positif untuk Leo. Hasilnya memang hampir pergerakan dia menghasilkan penalti," tutur Teco mengakhiri.
Namun, pemindahan posisi Leonard Tupamahu tak mampu mengubah hasil pertandingan tersebut.