Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bayu Gatra cs tetap kalah dari Thailand walau kali ini dengan skor minimalis 0-1 lewat gol tunggal Sarawut Masuk di babak pertama.
13 Juni 2015: Thailand 5-0 Indonesia
Pertemuan kedua tim di SEA Games 2015 Singapura terjadi di babak semifinal.
Timnas Indonesia kalah dengan skor telak 0-5.
Baca Juga: Kekacauan Akomodasi SEA Games: Terlantar, Diantar ke Hotel yang Salah, hingga Tidur di Lantai
Salah satu pencetak gol Thailand ketika itu adalah bintang mereka di timnas senior sekarang, Chanathip Songkrasin.
Kalah dari Thailand, Adam Alis dkk kembali mengalami nasib buruk di babak perebutan medali perunggu karena dilahap Vietnam dengan skor sama 0-5.
15 Agustus 2017: Indonesia 1-1 Thailand
Timnas Indonesia mengalami perbaikan nasib saat bertemu kembali dengan Thailand di fase grup SEA Games 2017 Malaysia.
Garuda Muda meraih hasil imbang 1-1 pada duel pembuka di Grup B.
Tendangan penalti Septian David Maulana memaksa hasil seri setelah Thailand bikin gol lebih dulu di babak pertama via aksi Chaiyawat Buran.
Thailand dan Indonesia juga finis di urutan dua teratas dan lolos ke semifinal.
Evan Dimas dkk finis dengan medali perunggu, sedangkan Thailand semakin rutin menyabet medali emas dengan mengalahkan Malaysia di final.