Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Samai Rekor Tak Kalah Terlama Sepanjang Sejarah Klub

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 1 Desember 2019 | 03:00 WIB
Selebrasi para pemain Liverpool usai menang 3-1 atas Manchester City di Stadion Anfield, pada lanjutan Liga Inggris pekan ke-12, Minggu (10/11/2019). (TWITTER.COM/LFC)

Baca Juga: Undian Euro 2020 - Grup Neraka Tercipta, Cristiano Ronaldo Bertemu Prancis dan Jerman

Liverpool sekaligus mempertahankan rekor tak terkalahkannya sepanjang musim ini.

Dalam 14 pertandingan, tim asuhan Juergen Klopp menang 13 kali dan imbang sekali, mengambil 40 poin dari kemungkinan maksimal 42.

Jika ikut menghitung catatan pada musim lalu, Liverpool bahkan sudah tidak kalah dalam 31 pertandingan beruntun di Liga Inggris.

Kekalahan terakhir diderita Liverpool pada pekan ke-21 Liga Inggris 2019-2020, 3 Januari 2019, dari Manchester City dengan skor 1-2.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Striker Veteran Memble, Chelsea Kalah di Kandang

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Eks Liverpool Bikin Manchester City Gagal Menang

Setelah itu Liverpool tidak pernah kalah lagi dalam 17 pertandingan terakhir Liga Inggris 2018-2019.

Dengan tidak mengalami kekalahan dalam 31 pertandingan, Liverpool menyamai rekor terbaik mereka.

Si Merah juga pernah menjalani 31 pertandingan divisi utama Liga Inggris tanpa mengalami kekalahan antara 4 Mei 1987 hingga 16 Maret 1988.

Saat itu Liverpool tak kalah dalam dua laga terakhir musim 1986-1987 dilanjutkan 29 laga pertama 1987-1988.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P