Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Thailand sama-sama meraih poin enam seperti Indonesia, namun mereka unggul selisih gol atas Garuda Muda sehingga berhak atas tempat kedua.
Tim Gajah Putih menang 3-0 atas Singapura pada matchday ketiga lewat gol Jaroensak Wonggorn (8'), Suphanat Mueanta (19'), dan Peerawat Akkratum (36').
Baca Juga: Hadapi Tira-Persikabo, Dua Pemain Barito Putera Dipastikan Absen
Laos yang pada laga lainnya menang 3-0 atas Brunei Darussalam berhak atas posisi keempat.
Gol Soukaphone Vongchiengkham (18') dan brace dari Bounphachan Bounkong (52' dan 67') membuat Laos memetik tiga angka.
Secara keseluruhan Laos mengoleksi empat angka dari tiga pertandingan yang telah dijalani.
Singapura, yang dikalahkan 0-2 Indonesia pada pertandingan sebelumnya, di posisi kelima dengan torehan satu angka.
Satu-satunya poin Singapura sejauh ini didapat setelah menahan imbang Laos pada laga pertama.
Posisi juru kunci masih ditempati oleh Brunei Darussalam.