Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Vs Persela - Robert Bersyukur Satu Pemain Sudah Kembali

By Nezatullah Wachid Dewantara - Senin, 2 Desember 2019 | 17:15 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts. (PERSIB.CO.ID)

Keduanya harus absen menghadapi Persela akibat hukuman akumulasi kartu kuning.

Baca Juga: Hasil SEA Games 2019 - Jonatan Sumbang Poin Pertama bagi Indonesia

"Ya, Dedi dan Ezechiel memang harus menerima sanksi dan tak bisa main besok," ujar Robert dikutip BolaSport.com dari laman resmi Persib.

"Tetapi untungnya Jupe sudah kembali berlatih tadi pagi."

"Jadi, dia siap untuk bertanding melawan Persela besok," ucapnya.

Kembalinya Jupe tentu membuat Robert terbantu sebab saat ini, dirinya dan para pemain Persib sedang mencoba meraih target yang ditetapkan manajemen.

INSTAGRAM ACHMAD JUFRIYANTO
Bek Persib, Achmad Jufriyanto.

Baca Juga: Dua Pemain PSS Sleman Dipastikan Absen Hadapi Badak Lampung FC

Seperti diketahui, Persib ditargetkan untuk bisa finis di posisi kelima di akhir musim oleh manajemen.

Untuk itu, Robert mengaku akan memaksimalkan semua pemain yang ada untuk bisa meraih hasil maksimal di lima laga terakhir musim ini.