Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Man United Vs Tottenham - Rencana Ramah Tamah Mourinho untuk Mantan Klub
Dilansir BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport, Ancelotti kini diberikan kesempatan untuk mengubah nasibnya dalam dua pertandingan klub pada awal Desember 2019.
Dua laga tersebut adalah melawan Udinese di Liga Italia, Sabtu (7/12/2019) dan Genk di fase Grup Liga Champions, Rabu (11/12/2019).
Laga melawan Udinese dan melawan Genk dinilai laga yang mudah untuk dimenangkan oleh Napoli.
Jika dalam dua pertandingan ke depan tidak ada perbaikan dan berakhir mengecewakan, Parnetopei sudah siapkan satu kandidat untuk gantikan posisi eks pelatih Chelsea dan Real Madrid tersebut.
Napoli tidak ragu memecat Ancelotti yang direkrut klub pada 2018 lalu meski kontraknya bakal berakhir pada musim panas 2021 mendatang.