Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Panpel Kecewa Ulah Suporter pada Laga Arema FC Vs Persija Berbuntut Sanksi

By Bayu Chandra - Kamis, 5 Desember 2019 | 16:15 WIB
Gelandang Arema FC , Dendi Santoso berebut bola dengan Bek Persija Jakarta, Sandi Darman Sute dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (23/11/2019). Arema FC ditahan imbang Persija Jakarta dengan skor 1-1. (SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO)

"Panpel sudah bekerja keras dan mengantisipasi sedemikian rupa, tapi masih saja ada yang menyalakan flare," kata Abdul Haris.

"Apalagi penyalaan flare itu dilakukan oleh suporter tim tamu. Ketika pertemuan koordinasi di Polres, saya wanti-wanti masalah ini," ujar Abdul Haris.

Abdul Haris kecewa dengan oknum yang menyalakan flare sehingga menimbulkan dampak denda yang berat dan harus ditanggung klub.

"Kalau sudah kena sanksi, siapa yang dirugikan? Tentu klub," ucap Haris.

"Makanya saya mohon, selayaknya beban sanksi itu juga diberika kepada oknum yang berbuat sebagai efek jera," kata Haris.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Penjaga gawang Liverpool, Alisson Becker menerima.penghargaan Yacine Thropy 2019. #AlissonBecker

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P