Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Inter Milan kabarnya menjadi klub yang terdepan untuk mendapatkan tanda tangan pemain berusia 33 tahun itu.
Bahkan kabarnya Chelsea sudah bersedia melepas Giroud ke Inter dengan harga murah.
Dilansir BolaSport.com dari SportMediaset, The Blues bakal menerima tawaran untuk Giroud di angka 5 juta Euro (Sekitar Rp 77 miliar).
Pelatih Inter, Antonio Conte disebut begitu menginginkan Giroud untuk menambah kedalaman skuadnya, khususnya di lini depan.
Conte membutuhkan pelapis sepadan untuk duet strikernya, Lautaro Martinez dan Romelu Lukaku yang tampil impresif sepanjang musim 2019-2020 ini.
Selain Inter, AC Milan juga disebut-sebut sebagai calon pelamar untuk Giroud, yang dilaporkan semakin penat karena tak kunjung dipakai di Stamford Bridge.
Baca Juga: Segala Cara Bakal Dilakukan Myanmar untuk Hentikan Osvaldo Haay