Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mencoba untuk membalas, Gregoria justru tertinggal empat poin dari Selvaduray 1-5.
Tertinggal cukup jauh tak membuat Gregoria gentar, ia pun mencoba mendekati keunggulan Selvaduray dengan menambah empat poin 5-10.
Selisih lima poin tetap membuat pebulu tangkis unggulan ketiga turnamen ini semangat. Ia menambah dua poin hingga Selvaduray unggul di jeda interval dengan 7-11.
Smash keras Selvaduray sempat membuat Gregoria terkejut. Selvaduray menambah tiga poin menjadi unggul 8-13 atas pemain Indonesia.
Gregoria kembali lengah hingga tertinggal jauh dari Selvaduray, skor 11-18.
Tambahan tiga poin membuat Selvaduray mengunci kemenangan pada gim ketiga 12-21 yang membuat pertandingan dilanjutkan dengan rubber game.
Kalah di gim kedua membuat Gregoria Mariska Tunjung mau tak mau harus berjuang ekstra keras serta bersemangat.
Tunggal putri yang pernah merebut gelar juara dunia junior itu memulai perjuangannya dengan bagus setelah langsung memimpin 6-0.
Baca Juga: Tony Ferguson Dinilai Menjadi Lawan Tangguh bagi Khabib Nurmagomedov
Selvaduray memberi perlawanan mengejutkan. Namun, Gregoria tetap unggul enam poin 8-2 atas Selvaduray.