Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Bulu Tangkis SEA Games 2019 - Termasuk Fajar/Rian, 4 Wakil Indonesia Tereliminasi

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 7 Desember 2019 | 21:05 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, pada partai kedua beregu SEA Games 2019 melawan Malaysia di Muntinlupa Sports Center, Rabu (4/12/2019). (BADMINTON INDONESIA)

Gregoria kalah dengan skor 19-21, 21-12, 21-19.

Kekalahan juga diderita pasangan ganda putri Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Rinov/Pitha Sudah Bertekad Bawa Pulang Medali

Di atas kertas, hasil minor Fadia/Ribka ini sudah diperkirakan.

Sebab, mereka berstatus pemain non-unggulan, sementara pasangan lawan yang berasal Malaysia, Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean merupakan unggulan kedua.

Fadia/Ribka pun kalah dua gim langsung dengan skor 19-21, 16-21.

BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putri Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, bertanding pada nomor perorangan SEA Games 2019 di Manila, Filipina, Jumat (6/12/2019)

Hasil minor paling mengejutkan datang dari pasangan ganda putra unggulan teratas Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Peraih medali perunggu SEA Games 2017 itu dipastikan gagal memperbaiki capaian dua tahun lalu setelah ditundukkan Bodin Isara/Maneepong Jongjit (Thailand), 16-21, 21-23.

Dengan demikian, Indonesia kini menyisakan harapan meraih medali emas kepada lima wakil yang tersebar pada nomor tunggal putri, ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran.