Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klausul Pelepasan Erling Braut Haaland Bocor, Juventus Tawarkan Gaji Tak Normal

By Dwi Widijatmiko - Senin, 9 Desember 2019 | 04:30 WIB
Penyerang muda RB Salzburg, Erling Braut Haaland, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Napoli dalam pertandingan matchday keempat Liga Champions. (TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL)

Baca Juga: Rekap Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2019 - Ruselli Buat Kejutan, 3 Wakil Indonesia Melaju Ke Final

Baca Juga: Perjalanan Kiper Timnas U-22 Indonesia Nadeo Argawinata: Bersinar, Blunder, Kini Tatap Final SEA Games

Persaingan di antara klub-klub kaya itu untuk Haaland kini tinggal soal siapa yang menawarkan kontrak personal terbaik buat sang anak ajaib.

Seperti dikutip Bolasport.com dari Corriere dello Sport, Juventus sudah memasukkan penawarannya.

Juventus siap memberikan kontrak jangka panjang pada Haaland dengan gaji yang tidak normal untuk ukuran pemain yang masih berumur 19 tahun.

Si Nyonya Tua menawarkan 3 juta euro atau 46 miliar rupiah setahun.

Dalam struktur gaji Juventus, angka 3 juta euro setahun menempatkan Haaland hanya sedikit berada di bawah pemain senior macam Giorgio Chiellini, Blaise Matuidi, Juan Cuadrado, dan Wojciech Szczesny.

Pemain-pemain senior ini hanya digaji 3,5 juta euro per tahun.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P