Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Deontay Wilder Kecam Taktik Anthony Joshua saat Kalahkan Andy Ruiz Jr

By Fauzi Handoko Arif - Senin, 9 Desember 2019 | 12:15 WIB
Petinju kelas berat, Deontay Wilder, menyebut bahwa pertandingan unifikasi tak akan pernah ada. (twitter.com/BronzeBomber)

BOLASPORT.COM - Petinju kelas berat, Deontay Wilder mengecam strategi Anthony Joshua yang bermain aman dalam pertandingan ulang kontra Andy Ruiz Jr.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Anthony Joshua dinyatakan menang dalam laga ulang melawan Andy Ruiz Jr di Diriyah Arena, Ad Diriyah, Arab Saudi.

Bertanding pada Minggu (8/12/2019), Anthony Joshua dinyatakan menang secara keputusan mutlak atau unanimous decision atas Andy Ruiz Jr dalam 12 ronde.

Penilaian pertarungan ini dari tiga juri masing-masing adalah 119-109, 118-110, dan 118-110 untuk kemenangan Anthony Joshua.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Rivan Nurmulki Nilai Filipina Jadi Ancaman Indonesia

Hasil tersebut merupakan yang kedua kalinya dalam karier petinju berusia 30 tahun dalam memenangi pertandingan secara keputusan mutlak.

Sebelumnya, Joshua pernah mengalami menang dengan keputusan mutlak tatkala melawan Joseph Parker pada Maret 2018.

Menghabiskan 12 ronde, Joshua akhirnya dinyatakan sebagai pemenang kontra Joseph Parker.

Kendati berhasil memenangi pertandingan, Deontay Wilder kemudian mengkritik strategi yang diterapkan peraih medali emas Olimpiade 2012 itu.