Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Andai memang benar, Shin Tae-yong bakal menggantikan posisi Roberto Donadoni yang gagal menyelamatkan tim dari zona degradasi.
Sebagai informasi, Shenzhen FC harus terdegradasi ke kasta kedua Liga China lantaran hanya mampu finis di peringkat 15 pada musim 2019.
Keputusan ini diambil oleh Shin Tae-yong karena kabarnya China merupakan tempat yang cocok untuk memaksimalkan kemampuan dan filosofinya.
Selain itu, Shenzhen disebut sangat serius menginginkan Shin Tae-yong sejak lama.
Baca Juga: 5 Pelatih Dikaitkan dengan Timnas Indonesia, PSSI Pilih Shin Tae-yong
"Kata sang direktur: 'Tak ada alternatif lain selain Shin Tae-yong'," menurut laporan Chosun Sports, media asal Korea itu.
Kabar ini tentu menjadi berita yang buruk bagi timnas Indonesia yang juga meminati jasa pelatih berusia 50 tahun itu.
Sebelumnya, PSSI memilih Shin Tae-yong sebagai salah satu kandidat pelatih timnas Indonesia.
Pada 19 November 2019, Shin Tae-yong sudah memenuhi panggilan PSSI di Malaysia untuk presentasi program.
Shin Tae-yong datang bersama timnya untuk menjelaskan beberapa program kepelatihan dan target untuk jangka pendek maupun jangka panjang.