Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada klasemen pekan itu, Liverpool masih memimpin di puncak tabel dengan keunggulan 4 angka di atas Man City.
Posisi mereka baru bertukar permanen di pekan ke-29 saat Liverpool ditahan Everton, sedangkan Man City menang tipis di Bournemouth.
Pada klasemen saat itu, City menyalip Liverpool dengan koleksi 71 angka, beda satu poin saja di atas sang rival.
Komposisi urutan itulah yang bertahan hingga akhir musim.
Itu lantaran Man City dan Liverpool sama-sama melibas 9 lawan sisa dengan kemenangan beruntun!
Baca Juga: Rekor Anyar Cristiano Ronaldo yang Belum Dipunyai Lionel Messi
Baca Juga: Atalanta dan Kisah Debutan Tersukses Liga Champions, Ada yang sampai Semifinal
Untuk dua musim konsekutif, The Citizens akhirnya finis tak tergoyahkan sebagai kampiun dengan raihan total 98 poin, sedangkan Liverpool 97.
Namun, soal catatan kekalahan, Liverpool paling apik karena hanya mengalami sekali takluk sepanjang musim.
Ya, itulah satu-satunya kekalahan dari Manchester City pada partai buka tahun 2019.